KKN Ipmafa Gerit 2019 Meriahkan HUT RI dengan FESTIVAL GEBYAR PAUD


Berita Ipmafa - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 74, KKN IPMAFA Desa Gerit Kecamatan Cluwak Kabupaten Pati mengadakan Festival Gebyar PAUD di Balai Desa Gerit (25/8). Guna menyukseskan kegiatan tersebut, KKN Ipmafa bekerjasama dengan kelompok Ibu PKK dan Karang Taruna setempat.
Koordinator Desa (kordes) KKN Ipmafa Desa Gerit menuturkan acara tersebut diisi dengan lomba yang diikuti anak-anak tingkat PAUD dan MI/SD.
Untuk lomba tingkat PAUD yaitu Lomba mewarnai (KB) dan estafet bendera (TK). Untuk lomba tingkat MI/SD kami mengadakanya pada tanggal 23 Agustus meliputi lomba pecah air untuk kelas 1-2, lomba balap kelereng untuk kelas 3-4, dan lomba sambung ayat Al-Qur’an dalam surah pendek untuk kelas 5-6,” terang kordes.
Selain dimeriahkan dengan perlombaan, kegiatan tersebut juga diisi dengan Seminar Parenting dengan tema Bahaya Pengunaan Gadget pada Anak Usia Dini. Kegiatan seminar parenting ini diikuti oleh yang diikuti oleh Ibu-ibu wali murid  dan Malihatin M.Pd sebagai pemateri.
“Malihatin bukan hanya saja menyampaikan tentang bahaya penggunaan gadget pada anak usia dini, akan tetapi beliau juga menyampaikan bagaimana perilaku orang tua dalam pengunaan gadget  yang berlebihan, karena otomatis anak akan meniru apa yang dilakukan oleh orang tuanya,” pungkas kordes.

Posting Komentar

0 Komentar